Dalam ajang Automotive Education Zone 2018 yang diselenggarakan oleh Program Studi Pendidikan Teknik Otomotif, terdapat salah satu program yaitu Kontes Modifikasi Motor yang diikuti oleh berbagai kalangan termasuk di dalamnya mahasiswa. Program tersebut memberikan kesempatan kepada para modifikator kuda besi untuk menampilkan hasil kreasinya yang boleh dibilang keren, cool, kece, dan berbagai istilah lain.
Para mahasiswa dari Prodi PBI yang memang punya jiwa seni dan hobi modif motor tidak ketinggalan ikut serta dalam ajang yang diadakan oleh Prodi PTO UMPurworejo. Bersaing dengan puluhan hasil karya modifikasi motor lain, dua mahasiswa Prodi PBI berhasil menyabet Juara I untuk dua kategori modifikasi motor yaitu
Navis Kamal Ridho sebagai Juara I Kategori FFA
Augist Yoga Rahmawan sebagai Juara I kategori Fashion Daily
Menanggapi kemenangan itu, Navis mengatakan “English is our power, creativity is our passion” dan penulis bisa mengambil makna bahwa Bahasa Inggris yang sedang didalaminya dan ditempuh di Prodi PBI menjadi kekuatan serta nilai plus dari mahasiswa tersebut dalam hal akademik namun kreatifitas tetap bisa dicurahkan dalam bentuk custom atau modifikasi kendaraan roda dua. So guys, jangan pernah terbelenggu dengan suatu keilmuan yang didalami, gunakan ilmu tersebut untuk bisa mengkomunikasikan kreatifmu dan BERKARYALAH, BERJAYALAH.